Text
E-JURNAL PKMS KELOMPOK BELAJAR PASRAMAN SWASTA PRANAWA KELURAHAN ABIANTUBUH BARAT, KELURAHAN ABIANTUBUH BARU, KECAMATAN SANDUBAYA, KOTA MATARAM
Pendidikan keagamaan khususnya umat Hindu baik secara formal dan non formal masih sangat
terbatas. Sebagai gambaran bahwa dari 196 sekolah dasar yang ada di kota mataram baik Negeri
maupun swasta tercatat hanya 40 jumlah guru agama Hindu PNS (Kendikbud NTB,2019). Artinya
bahwa masih banyak siswa yang tidak memiliki pendidik Agama Hindu. Kurangnya pendidik
Agama Hindu di Kota Mataram secara hirarki juga berlaku di semua tingkatan sampai dengan
kelurahan-kelurah. Lingkungan Abiantubuh Barat , Kelurahan Abiantubuh Baru, Kecamatan
Sandubaya, Kota Mataram yang menjadi tempat atau wilayah kerja Pura Dalem Swasta Pranawa,
yang di empon oleh enam lingkungan yang ada sekitarnya seperti Lingkungan Panaraga Utara,
Panaraga Selatan, Abiantubuh Utara, Abiantubuh Selatan, Abiantubuh Barat, dan Gedur
mengalami hal yang sama yaitu sangat minim memiliki tempat atau pendidik yang memberikan
pendidikan Agama Hindu. Masih rendah pemahaman dan pengetahuan pengempon (masyarakat)
Pura Dalem Swasta Pranawa (PDSP) sebagai wadah induk hasil Pasraman, mengenai keberadaan,
peran dan manfaat kegiatan kelompok belajar Pasraman saat ini dan kedepannya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain